Pameran modifikasi mobil IMX 2022 digelar selama 2 hari mulai dari 1-2 Oktober di Hall A, Jakarta Convention Center (JCC). Di sana kalian akan dibuat tercengang dengan hasil karya modifikasi para modifikator dari berbagai aliran.Sebagai pecinta otomotif, pasti kalian tidak asing dengan mobil-mobil yang ada di film Fast and Furious. Lewat ajang IMX 2022, mobil JDM legendaris yang ada di dalam film tersebut ditampilkan. Meski dalam bentuk replika, secara tampilan fasad modifikasi mobil terlihat begitu mirip dengan yang ada di film.

Tiruan mobil JDM Fast and Furious yang tampil di IMX 2022 sebagian besar dikeluarkan dari garasi Prabuss milik Prakoso Budi Susetyo. Di pelataran lantai Hall A JCC, terpampang ada beberapa mobil modifikasi dari Film Fast and Furious milik pria yang akrab disapa om Koko ini.Seperti yang bisa dilihat, mobil miliknya yang dipajang diantaranya; Nissan Skyline GT-R R34 dan Toyota Supra berkelir orang yang dikemudikan Brian O Connor, kemudian Nissan 350Z Fairlady kepunyaan Takashi Drift King, Nissan Skyline GT-R R33 milik Leon di film pertama, serta Honda S2000 yang digunakan Suki pada film kedua.

Mazda RX7 Veilside Turut Dipamerkan

Kehadiran mobil JDM replika dari film Fast and Furious mengingatkan kembali mobil bergayakan modifikasi street yang sangat tenar di para pecinta mobil, sekaligus membangkitkan ingatan gaya modifikasi 2000-an.

Selain model yang sudah kami sebutkan, ada juga Mazda RX-7 Veilside replika mobil Han Seoul di film Tokyo Drift kepunyaan dari Darius Delluo. Adapun Nissan Silvia S15 Monalisa yang dikemudikan Sean Boswell, dengan bentuk replika yang dimiliki Dipo Dwiki – Garasi Drift.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Trending